Rabu, 21 Mei 2008

Kebangkitan Nasional, Kebangkitan Indonesia, Kebangkitan Kita Semua

Hari ini, 20 Mei 2008, adalah tepat seabad peringatan hari kebangkitan nasional Indonesia. Seharusnya ini adalah moment yang sangat bagus bagi kita semua untuk melihat ke dalam diri kita sendiri, apa yang sudah kita perbuat untuk diri kita, keluarga kita, lingkungan kita, negara kita atau bahkan dunia kita.

Apakah kita sudah memberikan hal-hal positif untuk mereka atau kita malah merusaknya? Hanya kita sendiri yang bisa menjawabnya. Pidato yang sangat bagus dari salah seorang presiden Amerika (saya nggak mau sebutin namanya, silakan cari sendiri, hehehe) mengatakan sbb: ”Jangan tanya apa yang telah negara-mu berikan kepadamu, tanyalah apa yang telah kamu berikan kepada negaramu”. Pikirkan sendiri maknanya...

Kalau kita selama ini tertidur, terdiam, hanya melihat orang lain sukses. Melihat orang-orang disekitar kita sukses, sementara kita seperti tidak bergerak kemana-mana, kalaupun bergerak hanya sedikit sekali. Padahal kita merasa bekerja atau berusaha dengan sangat keras. Itu pertanda bahwa ada yang salah dengan apa yang selama ini kita lakukan. Berubahlah secepat mungkin. Lakukan perubahan secara revolusioner ataupun perlahan-lahan, itu pilihan kita sendiri. Yang penting berubah...

Bangkitlah... Jadilah orang sukses (definisi sukses berbeda-beda setiap orang). Untuk bisa membangkitkan lingkungan, bangsa ataupun dunia, kita harus terlebih dahulu membangkitkan diri sendiri. Setuju?

Tidak ada komentar: